Misa Wilayah St. Anna perdana di tahun 2017 ini mendapat giliran pada Jumat, 17 Maret di rumah ketua Lingkungan St. Agatha, Theresia Wiryadi. Misa Wilayah kali ini sekaligus juga Misa peringatan 1.000 hari ibu Lidwina Lanawaty, kakak dari Theresia.
Mengingat pada sore harinya Wilayah St. Anna baru saja menyelesaikan tugas liturgi dalam Jalan Salib dan Misa harian, maka Pastor Boedi yang meminpin Misa mempersingkat homili karena bacaan-bacaan yang diambilpun sama dengan Misa harian di gereja. Bacaannya masih diingat oleh umat dengan baik, dimana merupakan bacaan dalam pertemuan I APP Prapaskah yang bertema: "Membangun Sikap Adil dan Beradab dalam Keluarga", Yusuf dijual oleh saudara-saudaranya, akibat dari perlakuan kurang adil dari ayah mereka, Yakub yang lebih mengasihi Yusuf daripada anak-anaknya yang lain (Kej 37: 1-4). Khusus dalam Misa ini, dipanjatkan intensi doa bagi kesembuhan umat wilayah yang sedang sakit : Sodara Ricky, ibu Lianny, bapak Heri dan Ibu Erlina.
Dengan dihadiri sekitar 50 umat berserta keluarga Theresia, Acara dilanjutkan dengan ramah tamah dengan menu "berpantang" yaitu ketupat Sayur, berbagai aneka kue seperti pisang garing, pastel, lumpia, uyen, dan soes.
Semoga umat wilayah St. Anna semakin kompak, semakin bertumbuh dalam Iman melalui sikap menjadi lebih adil dan lebih beradab.
Teks & Foto: Theresia Wiryadi
Editor: Sovia