Dalam Keheningan Menghadirkan Allah - Retret Lumen Christi

Terakhir diperbaharui: 10 September 2017
Dalam Keheningan Menghadirkan Allah - Retret Lumen Christi

Diselenggarakan 17 - 20 Agustus 2017 di Pertapaan Awam Oasis Sungai Kerit, dusun Depok, desa Melung, Baturraden, Purwokerto. Retret dibimbing oleh Romo Maximilian Marciano Er.Dio.

Dengan tema "Penyelenggaraan Ilahi".

Retret adalah moment yang indah untuk menyucikan diri kita. Alam pegunungan, pedesaan yang indah .. hening .. sungguh dapat membantu kita menikmati meditasi. Meditasi adalah keheningan yang membahagiakan.

Dengan meditasi, kita bisa bersyukur dan bertobat. Mendiamkan tubuh juga menjadi suatu penyangkalan diri. Dalam "keheningan kita" menghadirkan Allah, keberadaan kita hanya fokus pada Allah. 

Romo Maximilian juga mengajarkan kita meditasi dengan merenungkan sengsara Tuhan Yesus, doa Rosario, mendoakan orang-orang yang dilupakan dan jiwa-jiwa di api penyucian.

Acara di pagi hari kami berdoa brevir bersama Romo, suster, frater dan para relawan awam yang membantu di pertapaan. Adorasi dilakukan malam hari dan dalam adorasi kita memperbaharui diri kita terus. Hidup kita adalah rahmat dan karunia dari Tuhan. Kita belajar terus untuk melakukan segala sesuatu dengan penuh cinta dan bertekun memiliki hidup doa yang baik.

Buah dari ketekunan doa mampu mengubah banyak hal dalam hidup kita.

Teks & Foto : Theresia Tamsil

Anda merasa konten halaman ini menarik & bermanfaat juga bagi orang lain?

Yuk, bantu sebarkan kabar baik! Like & Share halaman ini dengan KLIK tombol di bawah ini:

Ayo simak terus selanjutnya...

Rekoleksi Umat Wilayah Santa Maria

Rekoleksi Umat Wilayah Santa Maria

9 Sep 2017

Jam 5.00 pagi tanggal 12 Agustus 2017, bis kami sudah datang dan parkir depan gerbang pos Sunter ...

Selengkapnya
Retret Pemulihan Persekutuan Doa Don Bosco (PDDB)

Retret Pemulihan Persekutuan Doa Don Bosco (PDDB)

9 Sep 2017

Bertempat di Wisma Puri Asih Gadog dengan peserta 101 orang dilaksanakan retret pemulihan PDDB pa...

Selengkapnya
TAHUKAH Kamu??? Tempat sampah di Gereja kita ada yang baru lho

TAHUKAH Kamu??? Tempat sampah di Gereja kita ada yang baru lho

31 Aug 2017

Saat ini tempat sampah di Gereja kita terbagi dalam lima bagian, yaitu 1. Sampah sisa makanan, ku...

Selengkapnya

Ada pertanyaan atau komentar?

Yuk bagikan komentar kamu pada kolom di bawah ini. Pasti nanti akan ditanggapi. Terimakasih.